Liga Italia: Bantah Remehkan Lille, Pelatih AC Milan Susun Lagi Kekuatan Baru

 Jakarta Awal musim tak terkalahkan AC Milan akhirnya berakhir. Klub raksasa Liga Italia ini telah menjalani 24 pertandingan tanpa kekalahan di semua kompetisi sejak musim lalu, dengan catatan menang 19 kali dan 5 kali seri.

Rekor AC Milan itu dinodai Lille di ajang Liga Europa, Jumat lalu. Sekarang, Rossoneri perlu menyusun kembali sebelum pertandingan pekan depan, termasuk laga di Liga Italia.

Seperti diketahui, AC Milan tumbang saat menjamu Lille di San Siro, Jumat (6/11/2020) dini hari WIB, di matchday 3 Liga Europa. Bermain di kandang sendiri, Rossoneri kalah telak dengan skor 0-3.

Usai pertandingan, pelatih AC Milan Stefano Pioli menolak klaim bahwa timnya meremehkan Lille. Dia yakin mereka akan belajar dari kekalahan yang memalukan itu.

“Kami mengevaluasi positif dan negatif, seperti biasa. Untuk pertama kalinya setelah sekian lama, kami memiliki lebih banyak hal negatif daripada positif untuk dilihat,” kata pelatih AC Milan itu, seperti dikutip dari Football Italia.

Harus Belajar

 

Leave a Reply Cancel reply